Yuk Cari Tahu Cara Menemukan Nomor HP Orang Lain Menggunakan Internet

Sudah tidak diragukan lagi mengenai manfaat yang diberikan semenjak adanya akses internet. Selain memudahkan komunikasi bagi antar manusia, internet juga memberikan kemudahan bagi banyak orang untuk menemukan nomor HP. Berikut penjelasan tentang cara menemukan nomor HP dengan menggunakan internet.

Tips Memanfaatkan Internet Untuk Menemukan Nomor HP

1. Menggunakan Email

Umumnya, ketika awal mula menggunakan HP, pemilik pasti sudah memberikan akses koneksi antara email dan juga nomor ponsel yang digunakan. Pada momen yang demikian dapat dimanfaatkan untuk menemukan nomor HP tersebut jika sewaktu-waktu terjadi sesuatu. Setiap HP bisa terhubung langsung dengan sebuah email.

Untuk dapat melakukannya, langkah pertama yang harus dilakukan yakni membuka email yang digunakan, lalu login dengan menggunakan akun milik pribadi. Jika digunakan untuk menemukan HP yang hilang, maka Anda bisa mengakses email melalui HP orang lain. Lalu, pastikan ketika hendak login password yang digunakan sudah benar.

Setelah itu pilih menu Google Apps pada bagian kanan atas dan pilih Temukan Perangkat Saya. Jika sudah memilih opsi tersebut, lalu pilih opsi HP yang hilang langsung dengan email dan password yang terkait. Jika sudah, bisa langsung menekan tombol Temukan dan posisi akan terlihat. Itulah cara menemukan nomor HP menggunakan email.

2. Menggunakan Android Device Manager

Dikutip dari https://www.harapanrakyat.com/ , aplikasi ini khusus dibuat untuk melacak keberadaan sebuah ponsel yang menggunakan Android device. Cara awal yang digunakan yakni dengan mengaktifkan fitur GPS atau Global Positioning System pada perangkat tujuan yang sudah tersedia. Adapun langkah yang harus dilakukan yakni mengunduh aplikasi Android Device Manager.

Lalu, harus login dan masuk menggunakan akun Google yang sudah dimiliki. Pastikan bahwa email dan juga password yang dimasukkan sudah benar. Secara otomatis akan muncul nama ponsel yang sudah terhubung dengan email. Maka, secara otomatis akan terlihat mengenai keberadaan dari ponsel tersebut.

Yang perlu dicatat jika menggunakan cara ini untuk menemukan nomor HP, bahwa pastikan untuk ponsel tersebut dalam keadaan tetap hidup. Jika ponsel dapat keadaan aktif cara menemukan nomor HP pun akan menjadi lebih mudah, karena Android Device Manager akan berfungsi ketika HP aktif.

3. Menggunakan IMEI

Masih jarang diketahui, aplikasi berikut merupakan salah satu solusi untuk menemukan nomor HP. IMEI atau yang memiliki kepanjangan International Mobile Equipment Identity adalah sebuah nomor identitas yang memang dimiliki setiap ponsel. Aplikasi ini bisa menjadi bukti bahwa nomor telepon terdaftar atau tidak pada sistem pembuat HP.

Cara ini termasuk menjadi cara yang cukup panjang karena harus melalui proses yang cukup rumit. Untuk melacak nomor ponsel menggunakan IMEI harus melibatkan beberapa pihak berwajib dan pihak operator seluler. Bisa memanfaatkan IMEI, bisa melakukan proses pencarian jika posisi HP berada sangat dekat dengan Tower Base Transceiver Station (BTS).

Memilih IMEI sebagai cara menemukan nomor HP bukan berarti tidak mungkin, namun memang diperlukan proses yang cukup panjang. Jika pemilik nomor HP sanggup memenuhi segala proses yang ditentukan oleh IMEI maka hal tersebut bukan suatu hal yang sulit untuk dilakukan.

4. Menggunakan iSharing – Find My Friends

Aplikasi berikut masih belum banyak orang yang mengetahuinya. Aplikasi ini bermanfaat untuk mencari tahu karena membutuhkan orang tersebut atau sekedar ingin tahu keberadaan orang menggunakan nomor ponsel orang yang menjadi target pencarian. Langkah awal yang harus digunakan yakni dengan mengunduh dan menginstallnya terlebih dahulu.

Jika sudah berhasil mendownload, Anda perlu untuk mendaftar terlebih dahulu menggunakan akun Google supaya tidak perlu lagi mengisi ulang data-data yang diminta, maka pilihlah Masuk Melalui Google. Pilih email yang hendak digunakan dan memasukkan nomor utama yang biasa digunakan.

Setelah itu, Anda hanya perlu mengikuti prosedur yang sudah diminta oleh iSharing. Anda hanya perlu mengikutinya, hingga sampai pada tahap mengundang teman yang ingin Anda temukan lokasinya. Jika ingin menemukan HP yang hilang pastikan Anda sudah memberikan akses satu sama lain, agar HP bisa ditemukan.

Demikian cara yang bisa Anda gunakan untuk menemukan nomor HP dengan menggunakan internet. Pastikan kuota internet yang Anda miliki sudah tercukupi, karena semua cara di atas hanya bisa diakses menggunakan internet saja. Jika internet tidak memenuhi maka proses pencarian akan terhambat.

IKLAN 4

0 komentar